Ulukutek Leunca - Monic's Simply Kitchen

Tuesday, February 2, 2016

Ulukutek Leunca



resep ulukutek leunca

Nah ini dia makanan khas Sunda yang sayang kalau dilewatkan, makanan sederhana tetapi sangat enak menurut saya, apalagi kalau bukan ulukutek leunca. Masih menggunakan bahan dasar leunca, yang kalau dimakan ada sensasi kletus-kletus di mulut dengan perpaduan oncom yang aromanya khas belum lagi ditambah penggunaan kencur, duh nikmatnya juragan...

Saya buat ulukutek leunca ini karena masih terbayang rasa ulukutek leunca di salah satu resto Sunda yang ada di Batam, nama restonya Saung Sunda Sawargi. Letaknya dekat dengan bundaran Ocarina Batam Center. Hmmm resto Sunda di tengah kota, tetapi ada saungnya juga. 

Menu ulukutek leuncanya dibandrol dengan harga 15.000 rupiah, hmmm murah atau mahal itu ya? tetapi menurut saya standar sih, dengan rasa yang enak dan tidak mengecewakan, dan tidak terasa, cepat sekali ulukutek leunca itu masuk ke perut, ha ha ha... cepat-cepatan siapa cepat dia dapat....

Akhirnya dengan bahan yang sudah saya peroleh, saya bisa buat ulukutek leunca ini, tetapi saya buat kira-kira saja dari ulukutek leunca yang saya makan tersebut, hmmmm agak beda sih tampilannya, yang saya buat lebih kering, tetapi rasanya sudah mendekati dan menurut saya enak sekali, halah.....

Oh iya, di bawah ini ada penampakan oncom yang saya gunakan, cukup murah dan mudah didapat di pasar dekat rumah, hanya memang kalau mau beli oncom ini harus pagi, kalau siang sudah tidak ada lagi. Karena memang stoknya hanya beberapa saja, mungkin hanya sekitar 8 buah saja sekali jual. Dan harganya cukup murah, 1 kotak di bawah ini harganya 5.000 rupiah.

oncom ampas tahu

Untuk lebih memantapkan rasanya, oncom ini saya bakar dulu dengan teflon, walaupun tanpa dibakar sih tidak masalah, suka-suka saja.

Okey deh yang mau lihat resep ulukutek leunca yang saya buat, berikut resepnya ya....

Uppsss catatan : leunca juga enak disambal hijau dicampur teri, ini resepnya ... sambal hijau teri leunca


Ulukutek Leunca

Bahan :
  • 250 gr leunca, petiki perbiji, cuci bersih
  • 1 papan oncom, bakar dengan teflon sebentar, haluskan dengan cara diulek ataupun dihancurkan dengan sendok kayu
  • 2 genggam daun kemangi
  • 3 butir bawang merah, iris
  • 3 siung bawang putih, iris
  • 3 buah cabai merah keriting, iris serong
  • 3 buah cabai hijau keriting, iris serong
  • 5 butir cabai rawit merah, iris serong
  • 1 sendok makan saus tiram *optional
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • 200 ml air (atur penggunaan air ya, kalau suka kering bisa kurangi airnya, kalau suka berkuah silakan tambah airnya)

Bumbu halus :
  • 5 butir bawang merah 
  • 5 siung bawang putih
  • 5 ruas kencur

Cara membuat :
  1. Tumis bawang merah dan bawang putih iris sampai harum, masukkan bumbu halus, tumis kembali sampai harum, lalu masukkan irisan cabai merah, cabai hijau dan cabai rawit, masak hingga cabai mulai layu
  2. Masukkan oncom, aduk rata, masak sebentar kemudian tambahkan leunca, masak hingga berubah warna, masukkan kemangi, beri garam, saus tiram dan air, aduk rata kembali, masak hingga kuah mendidih dan mulai terserap oleh oncom
  3. Cicipi rasanya, angkat dan siap dihidangkan

resep ulukutek leunca sunda


Mudah bukan ternyata resep ulukutek leunca khas Sunda ini? semoga bermanfaat ya resep ini, silakan mencoba dan semoga cocok ya...

Selamat mencoba....


7 comments:

  1. Replies
    1. wah mba Ophi suka ulukutek juga ya...memang enak ini ya mba...

      Delete
  2. Hmmmm mbak monic,,, itu yang jualan oncomnya laris juga ya? pokoknya kalau nggak pagi nggak ada gitu. Jangan - jangan si penjualnya punya visi, siang sedikit habis,,, hahahaha,, pisssss dah. Kalau makanannya tow dah bisa membayangkan betapa enaknya masakan ini (lap iler)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mungkin penjualnya beli dari tangan pertama memang ga mau banyak mas, biar habis juga kali ya, biar ga rugi...
      ada lapnya mas? he he he...

      Delete
  3. awww eta leuncaa meni menggoda, sayangnya kalo di bandung susah cari oncom merah, adanya yg item wae ..T_T

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oh gitu teh, malah susah cari yg merah ya...kalau di batam malah belum pernah lihat oncom item..merah semua..
      pokoknya mah ulukutek leunca ini masuk dlm list makanan favorit, he he he...

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon