Homemade Cornmeal - Monic's Simply Kitchen

Saturday, August 19, 2017

Homemade Cornmeal



homemade corn meal from popcorn

Ini sih sebenarnya mudah sekali loh, homemade cornmeal ini. Hanya dari popcorn yang digrinding dengan blender bahan kering. 

Nah apa sih sebenarnya corn meal itu? ahai sudah pada tahu kan ya, yaitu tepung jagung dari jagung yang dihaluskan. Bedanya dengan corn starch apa donk, yang biasa kita kenal dengan nama tepung maizena. Kalau corn starch atau corn flour adalah tepung dari jagung bagian endosperm saja bukan jagung utuh. Jadi untuk rasa jagung yang cukup kuat didapatkan dari corn meal ini bukan dari corn starch. 

Oh iya pernah dengan polenta? apa bedanya dengan cornmeal ini? nah polenta sendiri sebenarnya bukan tepung ya, ini hanya nama masakan yang dimasak dengan menggunakan bahan corn meal. Lalu pernah dengar tidak yang namanya masa harina? kalau ini sih tepung jagung khusus untuk membuat corn tortilla, masa harina terbuat dari biji jagung yang sudah direndam terlebih dahulu dengan larutan air jeruk nipis. Baca-baca neh kalau membuat corn tortilla harus menggunakan masa harina ini, tidak bisa dengan corn meal biasa, kalau tidak maka hasil corn tortilla akan pecah-pecah.

Saya itu kebetulan kan lihat di televisi ada corn dog begitu, nah jadi kepikiran mau buat corn dog, ealah tapi sampai saat ini saya belum pernah lihat ada yang namanya corn meal dijual di sini. Jadi ya sudah coba buat sendiri. Hmmm ada corn flakes, lalu saya haluskan saja, hmmm ternyata setelah diolah jadi adonan corn dog, adonannya bergumpal dan tentu saja membuat corn dog tidak mulus cantik seperti corn dog umumnya.

Okelah coba lagi dengan menghaluskan popcorn, nah di sini saya menggunakan blender bahan kering untuk menghaluskan popcorn ini, kendalanya adalah kerasnya si popcorn ini, agak lama menghaluskannya, sampai saya kuatir neh bakalan menghancurkan mata pisau blender. Memang sih saya tidak proses terus menerus, setiap 1 menit saya matikan blendernya. Lalu saya ayak deh, dan tada, akhirnya saya merasa cukup dengan 6 sendok makan corn meal ini. Prosesnya tidak saya lanjutkan lagi.

Karena saya buat corn meal ini hanya untuk mencoba resep corn dog yang membuat saya penasaran. Dan tada, jadilah corn dog yang cantik mulus dan tentu saja berasa jagungnya. Karena saya tidak punya panci penggorengan dan rasanya sayang kalau menggunakan banyak minyak hanya untuk menggoreng corn dog ini maka saya membuat versi mini corn dog saja. 

homemade corn dog


Okeh deh... resep corn dog di postingan selanjutnya ya.. kali ini hanya cara membuat homemade cornmeal saja.

Homemade Cornmeal

Bahan :
Biji jagung popcorn


Cara membuat :
Haluskan biji jagung popcorn dengan menggunakan blender bahan kering, ayak.

memproses corn meal





membuat cornmeal




Okey deh, semoga cara membuat homemade cornmeal ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba.....


Selamat mencoba...



8 comments:

  1. Waah...lengkap jg penjelasan mba Monic. Tengkiu infonya ya mba sayyy....

    ReplyDelete
  2. Jadi penasaran pengen cepat-cepat liat resep corn dog-nya.
    Iihhh... Bentuknya unyu-unyu gitu. Sophie suka kan, mba?

    ReplyDelete
    Replies
    1. he he he... sudah tayang resepnya mba Ima...
      iya bentuknya kiyut ya hi hi hi.. Sophie ga suka corn dog ini mba Ima, dia kan ga suka sosis..jadi ga suka deh

      Delete
  3. Pernah kepikir mau bikin corn meal pake jagung popcorn. Eh mb monic udah nyobain. Kapan kapan ah bikin corn dog. Thankyou ya...

    ReplyDelete
    Replies
    1. he he he ayo buruan buat mba Rina.. he eh kapan2 buat deh corn dog.. sami2 mba..

      Delete
  4. Makasih infonya mbak. Aq emang cari cornmeal susah banget. kl jagung popcorn mah guampaaannggg. Mungkin lebih mudah kl jagungnya direndam dulu dan ditiriskan sampe kering.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama-sama mba, iya susah ya cari cornmeal, cari online lebih mudah kali ya..
      aih iya benar, coba jagungnya direndam dulu ya, baru ditiriskan.. hmm boleh deh kapan2 dicoba, terima kasih ya

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon