Crepes Apel Kismis - Monic's Simply Kitchen

Saturday, May 17, 2014

Crepes Apel Kismis

resep crepes apel kismis
crepes apel kismis

Sarapan dengan crepes apel kismis..hmmm kenapa tidak ya.... Memang sebenarnya tidak ada niatan untuk membuat crepes pagi ini. Hanya saja ada sisa 1 buah apel fuji ketika membuat jus apel kemarin. Tadi sempat berpikir mau diapakan ya apelnya..apa dimakan begitu saja atau diolah.....akhirnya memutuskan untuk diolah saja deh.

Nah resep crepes apel kismis ini merupakan resep hasil adaptasi dari buku karangan Yeni Ismayani "Crepes favorit aneka rasa". Ya tentu saja dengan modifikasi sedikit oleh saya. Saya hanya gunakan setengah resep saja. Penggunaan mentega saya ganti dengan minyak canola. Ya pastinya memang kurang gurih ya..tetapi memang saya sedang berusaha saja nih mengurangi penggunaan mentega ataupun margarin. Jika ada resep menggunakan mentega atau margarin maka sebisa mungkin saya gantikan dengan minyak canola.

Ya mungkin tidak seberapa berpengaruh ya..tetapi tidak ada salahnya kan...secara mentega/margarin mempunyai kandungan saturated fat dan trans fat yang merupakan jenis lemak jahat yang bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat serta menurunkan kadar kolesterol baik. Nah jika mau tahu lemak-lemak yang terdapat pada cooking oil, silakan lihat jenis-jenis lemak pada cooking oil ya...Tetapi nih jika tetap mau menggunakan mentega/margarin silakan saja ya....resep-resep seperti ini fleksibel kok.

Untuk bahan isian ala saya, menurut saya tidak terlalu manis, jadi kalau kurang manis tambahkan saja gulanya sesuai selera ya...atau gunakan saja resep aslinya dengan takaran yang disesuaikan.

Nah berikut resepnya saja ya...silakan...

Crepes Apel Kismis
(resep asli by Yeni Ismayani)
untuk 20 buah

Bahan kulit crepes :
  • 100 gr tepung terigu
  • 1/8 sendok teh garam
  • 3 butir telur
  • 250 ml susu cair
  • 2 sendok makan mentega, cairkan

Bahan isi :
  • 5 buah apel hijau, kupas potong dadu
  • 2 sendok makan air jeruk lemon
  • 40 gr mentega tawar
  • 100 gr gula palem
  • 100 gr kismis
  • 1 sendok makan maizena, larutkan dengan sedikit air

 Cara membuat :
  1. Kulit crepes : campur dan aduk semua bahan crepes, saring jika perlu
  2. Siapkan wajan datar diameter 12 cm, olesi mentega, panaskan. 
  3. Tuang sedikit adonan crepes, ratakan, masak hingga matang
  4. Angkat, sisihkan dan lakukan hal yang sama sampai bahan habis
  5. Isi crepes : rendam apel dengan air jeruk lemon, panaskan mentega hingga mencair, masukkan apel, aduk hingga layu
  6. Tambahkan gula palem, kismis dan maizena, masak hingga mengental, angkat dan dinginkan
  7. Ambil satu lembar crepes, isi bagian tengah dengan bahan isian, ikat dengan menggunakan daun pandan, sajikan

Crepes Apel Kismis ala Monic
untuk 6 buah crepes

Bahan kulit crepes :
  • 1/2 cup tepung terigu serbaguna/protein sedang (merk segitiga biru dari bogasari)
  • seujung kuku garam
  • 1 butir telur
  • 125 ml susu cair
  • 1 sendok makan minyak canola

Bahan isi :
  • 1 buah apel fuji, potong dadu
  • 2 sendok makan air jeruk lemon (tidak pakai)
  • 1/2 sendok makan minyak canola
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan kismis
  • 1 sendok teh kayu manis bubuk
  • 1/2 sendok makan maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat :
  1. Siapkan mangkuk ukuran sedang, masukkan tepung terigu dan garam, aduk 
  2. Di mangkuk yang lain, campur susu, minyak dan telur, aduk rata dengan menggunakan spatula balon atau garpu saja
  3. Tuangkan campuran susu ke dalam tepung, aduk dengan spatula balon hingga benar-benar menyatu dan adonan menjadi smooth
  4. Jika perlu saring supaya tidak ada adonan menggumpal (saya tidak lakukan ini)
  5. Panaskan pan datar diameter 12 cm, isi dengan minyak canola sedikit saja
  6. Tuangkan bahan kulit dengan menggunakan sendok sayur di bagian tengah pan, kemudian ratakan hingga adonan menyebar ke seluruh bagian pan dengan saya mengangkat sedikit pan dan arahkan adonan ke seluruh bagian pan
  7. Masak hingga bagian atas kering, kemudian balik adonan, masak hingga matang
  8. Angkat, sisihkan dan lakukan hingga seluruh adonan habis
  9. Untuk isian : Panaskan minyak canola, masukkan apel, aduk hingga apel agak layu, tambahkan gula pasir, aduk rata
  10. Tambahkan kismis dan kayu manis bubuk, aduk sebentar kemudia tambahkan maizena, masak sampai mengental, angkat dan dinginkan
  11. Ambil satu lembar crepes, isi setengah bagian dengan satu sendok makan isian, ratakan hingga memenuhi setengah bagian, lipat bagian yang tidak terkena isian sehingga menutupi isian. Kemudian lipat lagi
    melipat crepes apel kismis
    melipat crepes apel kismis
Nah mudah kan cara membuat crepes apel kismis ini...semoga tertarik untuk membuatnya sendiri di rumah ya..semoga suka..

Comments

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon