Brownies Cup Kukus Pisang Wortel - Monic's Simply Kitchen

Sunday, February 16, 2014

Brownies Cup Kukus Pisang Wortel

resep cupcake brownies kukus
Brownies cup kukus

Resep brownies cup kukus pisang wortel ini hanyalah merupakan modifikasi dari brownies kukus pisang yang pernah saya posting sebelumnya. Masih terbayang enaknya brownies pisang yang saya buat waktu itu jadi ingin makan lagi..ha ha ha..lha kebetulan juga ada pisang ambon matang..jadi pas deh..
Hanya yang berubah adalah penambahan wortel dan bentuknya saja menggunakan cup. . Nah kalau masalah penambahan wortel ya iseng saja sih..pas kebetulan ada stok wortel di kulkas. 

Walaupun saya akui sebenarnya kok rugi ya membuat brownies kukus ini menggunakan cup..hmmm mau tahu kenapa?
Ya secara karena begitu matang lumayan juga lho bagian yang menempel di paper cupnya..hiks jadi berkurang bagian yang bisa kita makan..ha ha ha..segitunya ya...

Tetapi dari segi waktu pengukusan tentu saja lebih hemat ya..kalau menggunakan loyang kan mengukusnya bisa memakan waktu 45 - 50 menit. Nah kalau yang ini hanya butuh waktu 15 - 20 menit. Jauh kan perbedaan waktunya.
Sebenarnya alasan saya sih memang untuk menghemat waktu pengukusan...soalnya ketar-ketir kehabisan gas. Lah gas yang dipakai sekarang jarum regulator tabung gasnya sudah mau ke arah kosong..sedangkan tabung gas yang lain pada kosong. Jadi mikirnya daripada nanti di tengah proses mengukus kehabisan gas mending pakai cup saja. He he he..ya begitulah ya..tahu sendiri deh ibu-ibu ya...

Nah kalau saya bilang sih brownies ini yummy..walaupun ada tambahan wortel...bagi yang penasaran rasanya silakan cobain ya...atau malah mungkin ada yang sudah pernah coba juga ya membuat brownies pisang wortel ini? Setuju donk kalau kita bilang enak..ya...
cupcake brownies
Brownies Cup Kukus Pisang Wortel
Karena belum pernah membuat brownies menggunakan paper cup maka saya mengisi cetakan juga hanya 3/4 saja, takut saja meluap. Tetapi ternyata tidak ya. Malah kok kayaknya malah kurang penuh ya... Eh malah kayak kue apem. Untuk satu resep di bawah menghasilkan 16 buah cup. Banyak juga ya..tetapi ya gitu deh...cenik-cenik...he he he gitu kalau orang Bali bilang...

Resep brownies cup kukus pisang wortel
Adonan brownies cup
Ok deh...berikut resepnya saja ya...supaya jangan lama-lama lagi...

Brownies Cup Kukus Pisang Wortel
Bahan :
  • 1 cup tepung terigu protein sedang
  • 1/4 cup coklat bubuk
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1 cup gula pasir
  • 3 butir telur ukuran sedang, kocok lepas
  • 100 gr dark cooking chocolate
  • 3 sendok makan margarin
  • 1 sendok teh vanilla
  • 1 cup pisang yang sudah dilumatkan (sekitar 5 buah pisang ukuran sedang)
  • 1 cup wortel parut (sekitar 1 buah wortel ukuran sedang, saya menggunakan parutan keju)

Cara membuat :

  1. Panaskan kukusan, alasi tutupnya dengan serbet
  2. Ayak tepung terigu, coklat bubuk dan baking powder, sisihkan
  3. Tim coklat dengan api sangat kecil, ketika sudah meleleh masukkan margarin. Kemudian masukkan gula pasir
  4. Aduk sampai gula pasir agak larut, angkat dan dinginkan sejenak
  5. Di mangkuk yang agak besar campur pisang, wortel dan telur serta vanilla, aduk rata
  6. Masukkan campuran coklat ke dalam campuran pisang, aduk rata
  7. Kemudian masukkan tepung dalam 2 atau 3 kali tahap. Aduk untuk setiap tahapan
  8. Tuangkan ke dalam loyang yang sudah dioles minyak dan dialas kertas roti



Comments

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon